#EGSAFAIR2013

Rabu, 14 Desember 2011

EgsaFair : Konferensi Lingkungan Hidup 2011

Tahun ini kembali Himpunan Mahasiswa Jurusan Geografi dan Ilmu Lingkungan mengadakan acara rutin mereka, yaitu EGSAFAIR dengan acara puncaknya adalah Konferensi Lingkungan Hidup 2011. Mungkin untuk teman-teman yang sudah akrab dengan acara EGSAFAIR ini akan bertanya-tanya, "bukannya bulan Januari kemarin udah ada EGSAFAIR ya, kok Desember ini ada lagi ?"

Melihat dari asal-usulnya, memang biasanya EGSAFAIR itu biasanya diadakan pada akhir-akhir tahun (sepertinya mulai kepengurusan selanjutnya akan dievaluasi karena mungkin nantinya akan ada masa dimana akan kesulitan mendapatkan dana sponsor), hal ini berubah pada kepengurusan EGSA 2010/2011 dimana karena ada kejadian bencana alam Erupsi GunungApi Merapi bulan Oktober 2010 lalu yang menyebabkan EGSAFAIR 2010 mundur dan jadinya diadakan pada bulan Januari 2011 kemarin.
Oke, mungkin cukup segitu dulu aja serba-serbi EGSAFAIR dan pendahuluannya :)

EgsaFair : Konferensi Lingkungan Hidup 2011 ini mengambil tema utama "Strategi Pengelolaan Lingkungan dalam Upaya Mengatasi Permasalahan Global" dari tema utama tersebut diturunkan lagi ke dalam 4 buah sub-tema yang akan dipresentasikan oleh para pemakalah yang telah lolos seleksi Full Paper, sub-tema tersebut adalah :
1) Pengelolaan Limbah dan Sampah
2) Penataan Ruang Terbuka Hijau
3) Penanggulangan Krisis Air Bersih
4) Pengelolaan Lingkungan Daerah Pesisir
Kurang lebih ada 17 tim pemakalah yang akan mempresentasikan hasil Full Paper mereka ini tidak hanya berasal dari Yogyakarta saja, tetapi dari daerah-daerah lainnya, seperti Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Nusa Tenggara Barat, Sumatera Utara dan daerah-daerah lainnya.
Untuk membuka acara Konferensi Lingkungan Hidup 2011 ini nantinya akan menghadirkan Keynote Speaker yang terdiri dari :
1) Kepala Deputi III Bidang Pengendalian Kerusakan Lingkungan dan Perubahan Iklim, Kementrian Lingkungan Hidup Negara Republik Indonesia
2)  Prof. Dr. H. Sudarmadji, M.Eng.Sc. (Guru Besar Fakultas Geografi UGM)

Konferensi Lingkungan Hidup 2011 ini dilaksanakan :
tanggal 17 Desember 2011 
pukul 07.30 - selesai 
bertempat di Auditorium PSKK UGM 
HTM :
D3/S1 Rp 35.000
S2/Umum : Rp 50.000

Pendaftaran peserta Konferensi Lingkungan Hidup 2011 ini dapat dilakukan di Sekretariat HMJ EGSA Geografi UGM mulai tanggal 12 Desember - 17 Desember 2011, untuk CP sendiri dapat menghubungi Sdri. Elok Surya Pratiwi (085743808051)

Mari berpartisipasi dalam acara EgsaFair : Konferensi Lingkungan Hidup 2011, jarang-jarang kan ada yang ngadain acara Konferensi seperti ini, pemakalah presentasinya mulai dari daerah barat sampe timur juga ada, biaya pendaftarannya murah, tapi ilmu yang bakalan kita dapetin bakalan banyak banget, ngga rugi deh kalo ikutan berpartisipasi dalam acara tentang hal-hal yang berbau pengetahuan kaya gini :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar